SMAIT Al-Multazam (8/05/2024). Sejumah santri baik kelas X maupun XI pilihan sekolah mengikuti Olimpiade Sains Nasional Tingkat Kabupaten pada tanggal 25-26 Maret 2024. Santri pilihan yang mengikuti olimpiade tersebut sebelumnya sudah mengikuti karantina OSN sejak tanggal 14 – 23 Maret dan seleksi di tingkat satuan Pendidikan (sekolah). Adapun mata Pelajaran yang diikuti santri dalam OSN-K diantaranya; Kimia, Biologi, Kebumian, Geografi, Matematika, Fisika dan Ekonomi.
Dari sekian banyak peserta OSN-K se-Kabupaten Kuningan, Alhamdulillah 3 santri Al-Multazam lolos dan akan melanjutkan ke Tingkat selanjutnya yakni OSN Tingkat provinsi. Ketiga santri tersebut yaitu; ananda Aruna Al-Khalifa mata Pelajaran Kimia, ananda Haifa Salsabila Mapel Kimia, dan ananda Fairuz Nayla Shofa Mapel Kebumian. Menjadi sebuah harapan kami para dewan guru di sekolah dan orang tua di rumah yang senantiasa selalu mendoakan para santri untuk mampu mensyiarkan ilmu yang selama ini telah didapat. Tentunya hal ini menjadi kesempatan sekolah untuk dapat kembali meloloskan ketiga santri tersebut di Tingkat provinsi menuju Tingkat nasional dan internasional. Barbagai proses melalui latihan soal dan bimbingan intensif terus dilakukan sekolah terhadap ketiga santri tersebut.
Tanggal 6 sampai dengan 8 Mei 2024 kembali ketiga santri ini akan berjuang di Tingkat provinsi secara online. Di hari pertama dua santri yakni ananda Haifa dan ananda Aruna mengikuti OSN mata pelajaran Kimia, sementara ananda Fairus di hari kedua dengan mta pelajaran Kebumian. Semoga kemudahan, kelancaran, dan tentunya hasil terbaik mereka dapatkan di ajang kompetisi ini. Tidak lupa apresiasi setinggi-tingginya kami ucapkan untuk mereka yang sudah membawa nama baik sekolah di Tingkat Kabupaten. “Semoga di Tingkat-tingkat selanjutnya mereka bisa membawa nama SMAIT Al-Multazam khususnya dan nama lembaga Pondok Pesantren semakin harum dan mendunia.” Ungkap Ustadzah Marwiyah, S.Si. selaku penanggungjawab sekaligus pengajar tim OSN. *tim#